icon
article-hero

8 Tempat Piknik di Jakarta dan Sekitarnya untuk Liburan Singkat Keluarga

avatar-name

Tiara •  Sep 02, 2020

Informasi yang tertera di bawah ini sesuai dengan kondisi saat artikel dipublikasikan.

[Diperbarui 16 Juni 2021]

Meski aktivitas sehari-hari mulai beradaptasi dengan kebiasaan baru, sebagian si antara kita masih merasa belum aman untuk bepergian. Namun, bukan berarti kamu tidak bisa liburan.

Faktanya, ada beberapa hal yang bisa kamu lakukan untuk liburan singkat di dekat rumah. Salah satunya adalah dengan piknik di alam terbuka. Tidak perlu jauh-jauh, ada beberapa tempat piknik di Jakarta dan sekitarnya yang bisa kamu pilih.

Taman Piknik Satria Mandala

Taman satu ini adalah tambahan terbaru dalam daftar tempat piknik di Jakarta. Berlokasi di sebuah museum di tengah kota, kamu bis amenikmati suasana piknik yang nyaman dan praktis di sini. Uniknya, pemandangan taman ini pun dihiasi pesawat!

HHWT Tip: Datanglah pada sore hari. Selain cuacanya tidak terlalu terik, kamu pun bisa menikmati suasana yang berbeda di sini ketika matahari terbenam.

Alamat: Jalan Gatot Subroto No. 14 Kuningan Barat, Jakarta Selatan

Jam operasional: Setiap hari jam 8.00-21.00

Baca juga: Mencicipi Rasa Nostalgia di Cafe RSPI Senopati

Taman Spathodea

Untuk kamu yang berdomisili di Jakarta Selatan, taman ini bisa jadi lokasi piknik yang tepat. Selain punya lapangan terbuka, taman ini juga punya jogging track dan beberapa arena bermain seperti ayunan. Lebih baik lagi, di taman ini pun ada kegiatan membaca buku bersama yang diselenggarakan oleh komunitas Taman Baca Spathodea setiap hari Minggu.

Alamat: Jalan Kebagusan Raya Rt 13 RW 5, Jagakarsa, Jakarta Selatan

Jam operasional: Setiap hari jam 5.00-18.00

Taman Kota Cattleya

Taman yang berada di seberang Mall Taman Anggrek ini bisa menjadi alternatif tempat piknik di Jakarta. Taman ini telah menjadi langganan lokasi berolahraga warga sekitar dan telah dilengkapi dengan sejumlah alat olahraga yang bisa digunakan gratis. Selain untuk berolahraga, banyak juga warga Jakarta yang datang ke taman ini untuk sekedar kabur sejenak dari hiruk pikuk dan kemacetan ibukota.

Alamat: Jalan Letjend S. Parman Kemanggisan, Palmerah, Jakarta Barat

Jam operasional: Setiap hari jam 7.00-22.00

Hutan Kota GBK

Inilah tempat piknik di Jakarta dimana kamu bisa menikmati pemandangan hijau dan gedung pencakar langit. Hutan Kota GBK tengah menjadi spot favorit warga ibukota yang ingin menikmati alam terbuka dengan mudah. Lokasi tepatnya berada di dekat area Plataran Hutan Kota. Kalau kamu bingung, jangan ragu untuk bertanya kepada petugas untuk menuju area ini. Jangan lupa untuk memakai masker dan menjaga kebersihan di sana ya.

Alamat: Kompleks Gelora Bung Karno, Gelora, Tanah Abang

Jam operasional: Setiap hari jam 6.00-22.00

Baca juga: 6 Cafe Dekat Stasiun MRT Jakarta, Bisa Mampir Sepulang Kerja

Pantai Ancol

Alternatif tempat piknik di Jakarta lainnya adalah di pesisir utara, tepatnya di Pantai Taman Impian Jaya Ancol. Mengadaptasi kebiasaan baru, area pantai di sini telah diberi pembatas untuk menjaga jarak aman antar pengunjung. Kamu pun bisa menikmati suasana piknik yang berbeda sambil ditemani pemandangan matahari terbenam di laut Jakarta.

Harga tiket masuk: Rp 25.000 per orang

Alamat: Jalan Lodan Raya, Ancol, Jakarta Utara

Jam operasional: Setiap hari jam 6.00-20.00

Pantai PIK 2

Pantai PIK 2 merupakan tempat piknik di Jakarta  dengan pasir putih yang viral sejak beberapa waktu lalu. Membentang sejauh empat kilometer, kamu bisa bersantai sambil menikmati suasana sore di pantai ini.

Pantai ini pun punya fasilitas yang cukup lengkap. Selain kawasan kuliner, ada pula jalur sepeda yang cukup luas. Maka dari itu, kawasan ini pun bisa menjadi tempat piknik di Jakarta yang menyenangkan.

Harga tiket masuk: Gratis

Alamat: Pantai Indah Kapuk

Jam operasional: Setiap hari jam 15.00-21.00

Kebun Raya Bogor

Kalau kamu ingin suasana yang sedikit berbeda dari tempat piknik di Jakarta, kamu bisa menggelar tikar dan piknik di Kebun Raya Bogor. Taman botani seluas 85 hektar ini memang menjadi lokasi favorit untuk berpiknik. Usai berpiknik, kamu pun bisa mampir ke beberapa cafe Instagramable atau membeli oleh-oleh khas Bogor untuk dibawa pulang.

Harga tiket masuk: Mulai dari Rp 15.000

Alamat: Jalan Ir. Juanda no. 13 Paledang, Bogor

Jam operasional: Setiap hari jam 8.00-17.00

Baca juga: 7 Tempat Wisata Murah dan Gratis di Bogor untuk Berakhir Pekan

Kebun Raya Cibodas

Bergeser lagi ke selatan, kamu pun bisa piknik di Kebun Raya Cibodas. Lebih lengkap daripada tempat piknik di Jakarta, taman botani yang berada di kaki Gunung Gede ini punya banyak spot yang bisa dikunjungi. Selain hamparan ruang terbuka, ada taman lumut, air terjun, dan konservatorium rumah kaca yang akan membuat liburan singkat ini semakin menyenangkan.

Harga tiket masuk: Rp 16.500 per orang

Alamat: Jalan Kebun Raya Cibodas, Sindangjaya, Cianjur

Jam operasional: Setiap hari jam 8.00-16.00

Piknik bisa menjadi alternatif liburan yang aman dan murah. Sekedar menikmati udara terbuka bersama orang tersayang adalah nikmat tersendiri yang bisa kita dapatkan saat ini.

Simak juga inspirasi liburan di dekat Jakarta lainnya dalam artikel berikut ini: