icon
article-hero

Panduan Lengkap Kuliner Halal di Bali yang Wajib Dicoba Tahun 2021

avatar-name

Tiara •  Dec 30, 2020

Informasi yang tertera di bawah ini sesuai dengan kondisi saat artikel dipublikasikan.

Selain karena keindahan alam dan budayanya, Bali juga memiliki kekayaan kuliner yang menarik. Lebih baik lagi, kini tidak sulit untuk menemukan makanan khas Bali halal. Bukan hanya makanan vegetarian, ada banyak pilihan makanan halal yang bisa kamu nikmati di sana.

Tidak perlu repot-repot mencarinya, tim HHWT telah merangkum sejumlah makanan halal di Bali yang bisa kamu nikmati saat berlibur ke sana.

1. Bale Udang Bali

Restoran yang menyajikan makanan halal di Bali ini adalah ahlinya masakan udang dan udang Bakar Madu adalah menu yang wajib kamu coba saat bersantap di sini. Selain udang, ada juga aneka olahan ayam, ikan, dan sayuran yang sedap dinikmati bersama sepiring (atau 2 piring!) nasi hangat. Uniknya, tempat duduknya adalah pondok atau 'bale' kecil yang berada di atas kolam ikan.

2. Bawang Merah Beachfront Restaurant

Salah satu makanan khas Bali halal adalah aneka seafood. Bawang Merah adalah salah satu restoran yang bisa melayani ngidam seafood kamu di Bali. Kamu bisa memilih seafood segar dengan aneka bumbu dengan harga kiloan dan berbagai hidangan pendamping lainnya. Makan malam pun semakin nikmat dengan suasana sunset yang cantik di restoran ini.

3. Halal Ubud Burger

Dari jauh saja kamu sudah bisa melihat logo halal MUI terpasang pada papan nama berukuran besar. Selain sudah tersertifikasi halal, Halal Ubud Burger menyajikan sederet burger yang nikmat. Mulai dari yang burger klasik, dengan keju, burger vegetarian, sampai burger cabai hijau! Selain burger, restoran ini pun punya aneka sup, salad, dan roti lapis yang tidak kalah menarik untuk dicoba.

4. Bali Buda

Opsi makanan vegetarian patut dipertimbangkan ketika kamu mencari makanan halal di Bali. Kamu bisa menikmati menu sarapan, salad, hingga makanan tradisional Indonesia dalam versi yang lebih sehat di restoran ini. Tenang saja, tidak semua menunya berbahan dasar nabati kok. Ada juga menu ayam dan daging sapi di restoran ini.

5. Pipiti

Pipiti disajikan dalam besek bambu yang digunakan untuk membungkus makanan. Menunya terdisi dari nasi putih dengan lauk dan sambal atau saus pilihanmu. untuk proteinnya ada pilihan ayam, udang, bebek, cumi, ikan dori, atau daging sapi. Sementara beberapa pilihan sausnya ada sambal matah, teriyaki, telur asin, atau mayones.

6. Ayam Betutu Ibu Nia

Makanan khas Bali halal ini adalah salah satu yang wajib dicoba saat berkunjung ke Pulau Dewata. Ayam Betutu Ibu Nia menggunakan bumbu genep khas Bali yang berlimpah dan dimasak dengan minyak kelapa. Selain ayam betutu, restoran ini juga menyediakan ayam betutu goreng, nasi campur betutu, dan lontong kuah ayam betutu. Ayam betutu bisa dinikmati dengan 3 jenis sambal yang tersedia, yakni sambal matah, sambal terasi, dan sambal embe.

7. Warung Nasi Tekor

Inilah masakan klasik Bali yang bertahan hingga kini. Tekor sendiri adalah anyaman bambu yang digunakan sebagai alas daun pisang pengganti piring makan di warung ini. Isinya berupa nasi putih dengan aneka olahan ayam, cumi, sayur serapah, dan bumbu uyah sere limo (garam, terasi, dan jeruk limau) khas Bali.

8. Nasi Ayam Bu Oki

Makanan khas Bali halal satu ini telah menjadi makanan wajib kalau kamu berkunjung ke Pulau Dewata.  Ayam panggang sambal matah, ayam goreng, dan ayam bumbu Bali adalah menu yang wajib dicoba di warung ini. Rasanya semakin nikmati ketika berpadu dengan urap khas Bali dan nasi hangat.

9. Warung Nasi Bali Men Weti

Makanan khas Bali halal ini sudah ada sejak tahun 1970 dan masih menjadi favorit warga setempat maupun wisatawan. Sebelum dibuka saja, sudah banyak orang yang mengantri untuk makan di sini. Tidak heran sih, sepiring nasi putih dengan urap Bali, ayam betutu suwir, pindang telur rebus, emping, kelapa parut bakar ini memang sedap.

10. Nasi Pedes Bu Andika

Sesuai namanya, ciri khas makanan halal di Bali ini adalah sambalnya yang luar biasa pedas. Meski harus berkeringat dan kepedasan, restoran ini selalu dipadati pengunjung, baik wisatawan maupun warga lokal. Pelayan akan mengambil sepiring nasi hangat, lalu kamu tinggal tunjuk lauk apa yang kamu inginkan.

11. Warung Mak Beng

Warung makanan halal di Bali ini hanya menyajikan nasi dengan ikan gpreng dan kuah sup. Kunci kepopuleran warung ini adalah makanannya yang sederhana dan segar. Ikan laut goreng yang renyah di luar dan lembut di dalam, berpadu dengan sup ikan hangat yang kuahnya segar.

12. Warung Bunana

Kalau kamu sedang ingin makanan yang berbeda, mampir saja ke Warung Bunana yang menyajikan aneka roti canai dan teh tarik. Di sini, kamu bisa menikmati berbagai makanan ala India, mulai dari roti canai, karikambing, hingga aneka lassi. Semua makanan di sini dibuat sesuai pesanan, jadi dijamin masih hangat.

13. Warung Muslim Moro Seneng

Kalau kamu kangen dengan masakan rumah, warung makanan halal di Bali yang satu ini bisa memuaskan selera makan kamu. Warung ini punya belasan jenis lauk yang bisa kamu pilih untuk menemani sepiring nasi hangat. Orek tempe, telur dadar, tumis sayur, dan jangan lupa kerupuk putihnya cocok dinikmati setiap hari. Selain itu, harganya pun relatif terjangkau.

14. Warung Nikmat

Untuk kamu yang bepergian dengan beberapa teman dan punya selera makan yang berbeda-beda, warung yang satu ini bisa jadi pilihan. Selain menyajikan makanan khas Bali halal, Warung Nikmat punya pukuhan menu lain yang tidak kalah lezat. Kamu tinggal memesan nasi, lalu pilih lauk dan sayur yang kamu inginkan.

15. Gusto Gelato

Seratus persen buatan rumahan dan seratus persen alami, gelato di Bali ini adalah gelato favorit di kawasan Denpasar dan Seminyak. Ada 44 rasa es krim berbahan dasar susu dan 19 rasa sherbet yang bisa kamu coba. Rasa klasik seperti coklat, vanilla, dan karamel sudah pasti ada. Tapi yang patut dicoba adalah rasa unik seperpti Kemangi, Pandan Bika Ambon, dan Chocolate Chili!

Setelah kenyang makan, lanjutkan liburan kamu di Bali dengan mencoba rekomendasi lain yang ada di dalam artikel ini: