Loading

8 Jajanan Khas Bogor yang Wajib Dicoba Saat Mampir ke Kota Hujan

Jajanan Khas Bogor yang Wajib Dicoba Saat Mampir ke Kota Hujan

Informasi yang tertera di bawah ini sesuai dengan kondisi saat artikel dipublikasikan. Kuliner khas Bogor adalah buruan para wisatawan yang berkunjung ke kota hujan saat akhir pekan. Selain dianugerahi alam yang indah, Bogor memang dikenal dengan makanan khasnya yang unik dan lezat. Beberapa diantaranya juga cocok dijadikan oleh-oleh. Kalau kamu sudah sering bersantap di restoran dan kafe di Bogor, mengapa tidak mencoba jajanan kaki limanya sekalian? Sebagai permulaan, inilah beberapa jajanan kuliner khas Bogor pilihan tim HHWT!

1. Seupan Talas

Mungkin belum banyak yang tahu tentang kuliner khas Bogor satu ini. Seupan talas adalah makanan yang terbuat dari talas kukus yang diberi parutan kelapa dan gula merah di atasnya. Makanan ini disajikan hangat-hangat langsung dari atas kukusan. Rasa tawar talas pun disulap menjadi harum dan legit karena parutan kelapa gurih dan manisnya gula merah sisir. Biasanya, makanan ini ditemukan di kawasan kaki lima Suryakencana. Kalau kamu sudah biasa makan talas goreng, maka olahan talas yang satu ini memiliki cita rasa berbeda yang harus kamu coba.

2. Doclang

Bukan gado-gado, apalagi siomay atau karedok, kuliner khas Bogor ini jauh lebih sederhana namun tidak kalah sedap. Nama doclang sendiri diambil dari nama lain daun ketupat yang digunakan sebagai pembungkusnya. Satu porsi doclang biasanya berisi potongan lontong, tahu goreng, serta kentang dan telur rebus yang diguyur dengan bumbu kacang manis gurih yang sedikit pedas. Meski mirip dengan makanan berbumbu kacang lainnya, doclang jarang ditemukan di wilayah selain kota Bogor. Kesederhanaan dan kelangkaannya inilah yang membuat doclang jadi buruan saat mampir ke hota hujan.

3. Pepes Sagu

Apa yang terlintas di kepala kamu ketika mendengar kata pepes? Mungkin ikan, tahu, atau jamur. Tapi, kuliner khas Bogor satu ini adalah pepes yang berbeda dengan rasa manis karena terbuat dari pisang. Betul, pepes sagu adalah adonan pisang yang diperlakukan seperti pepes. Adonan pisang yang manis ini dibungkus daun pisang dan dipanggang sehingga aromanya meresap hingga ke dalam. Tidak banyak yang menjual kuliner khas Bogor yang satu ini. Namun, yang paling populer adalah pepes sagu yang dijajakan di kaki lima Jalan Suryakencana. Selain pisang ada juga pepes manis lainnya seperti rasa nangka dan keju! #HHWT Tip: Kawasan Jalan Suryakencana memang dipenuhi berbagai pilihan jajanan kuliner khas Bogor. Namun, perhatikan kembali jika kamu hendak makan makanan berat di sini karena tidak semua warung makannya halal, bahkan untuk menu soto atau bakso sekalipun.

4. Es Pala

Tahukah kamu bahwa minuman ini juga merupakan kuliner khas Bogor? Buah pala yang biasanya digunakan untuk rempah masakan memang bisa diolah menjadi berbagai kudapan. Biasanya, buah pala didajikan manisa berlapis gula dengan rasa manis-pahit-pedas yang nagih. Nah, begitu pula rasa minuman ini. Perpaduan manisan pala serut yang sedikit pedas dan manisnya gula (atau sirup pala), ditambah es batu adalah pilihan yang tepat untuk melepas dahaga saat berkeliling bogor di hari yang cerah. Beberapa rumah makan di Bogor punya menu ini sebagai pilihan minuman. #HHWT Tip: Kalau kamu ketagihan setelah mencobanya, buat saja sendiri di rumah dengan membeli manisan buah pala dan sirup pala sebagai oleh-oleh!

5. Toge Goreng Mang Gebro Putra

Meski namanya toge goreng, satu-satunya unsur gorengan dalam kuliner khas Bogor ini adalah tahu gorengnya, sementara togenya sendiri direbus. Perpaduan toge rebus, lontong, mi kuning, dan tahu goreng ini disiram dengan campuran saus kacang dan tauco, sedikit kecap, serta sambalnya. Jangan lupa untuk memesan segelas es pala untuk sebagai teman makan toge goreng ini. Meski banyak kedai kaki lima yang menjual toge goreng, Toge Goreng Mang Gebro yang berada di dekat Pasar Anyar Bogor ini adalah salah satu yang paling legendaris. Warung ini sudah dijalankan oleh 3 generasi dan tetap menjadi favorit warga lokal maupun wisatawan. Status halal: Pemiliknya Muslim Harga: Sekitar Rp 15.000 Alamat: Jalan Pengadilan, Pasar Anyar Bogor (di depan Irian Motor) Nomor telepon: +62878 7044 6099 Jam operasional: Setiap hari jam 8.00-17.00

6. Mie Ayam Baso Apollo

Pecinta mi ayam tentu sudah tidak asing lagi dengan kuliner khas Bogor yang satu ini. Mie Ayam Baso Apollo sudah ada sejak tahun 1968 dan masih eksis sampai sekarang. Gerai pertamanya berada di dalam kompleks pasar tradisional Pasar Anyar. Suasana pasar tradisional yang ramai dan semangkuk mi ayam bakso hangat ini seolah membawa kita bernostalgia ke masa kecil saat ikut ibu berbelanja ke pasar. Kelezatan kuliner khas Bogor ini pun tidak berubah. Bahkan semakin baik dengan berbagai inovasi untuk mengikuti perkembangan zaman. Selain telah membuka 5 cabang baru lain di sekitar Bogor, Mie Ayam Baso Apollo pun kini menerima pembayaran secara digital dan menyediakan mi dalam kemasan beku atau siap makan. Status halal: Bersertifikasi halal MUI Harga: Mulai dari Rp 20.000 Alamat: Pasar Anyar Blok C-D, Jalan Dewi Sartika, Bogor Nomor telepon: +62251 838 3418 Jam operasional: Setiap hari jam 9.00-20.30 Facebook | Instagram

7. Asinan Sedap Gedung Dalam

Asinan adalah kuliner khas Bogor yang menjadi oleh-oleh favorit setiap mampir ke kota hujan. Toko asinan ini sudah ada sejak tahun 1978 dan masih bertahan hingga kini. Kualitas dan rasanya yang sedap tentu menjadi rahasia bisnis keluaRga ini bertahan hingga lebih dari 40 tahun. Ada dua jenis asinan yang bisa kamu pilih, yakni asinan buah dan asinan sayur. Keduanya sama-sama enak dan cocok untuk dijadikan oleh-oleh. Sekali kamu mencoba asinan ini, kamu pasti akan menjadikannya standar untuk asinan enak. Status halal: Asinannya hanya terbuat dari bahan-bahan halal. Harga: Mulai dari Rp 30.000 Alamat: Jalan Siliwangi No. 27C, Sukasari (pusat) Nomor telepon: +62251 831 3099 Jamoperasional: Setiap hari jam 8.00-17.00 Instagram

8. Roti Unyil Venus

Toko roti legendaris ini adalah ikon kuliner khas Bogor. Roti berikuran kecil beraneka rasa ini adalah oleh-oleh yang sempurna ketika mampir ke Bogor. Ada berasan jenis roti unyil yang bisa kamu pilih, mulai dari rasa klasik seperti coklat dan keju, hingga rasa yang unik seperti isi jagung susu. Karena ukurannya yang kecil, roti ini cocok dijadikan cemilan. Selain roti unyil, toko roti ini juga punya aneka donat, roti keset, roti tawar, hingga kue pia dengan aneka isian. Status halal: Hanya menyajikan makanan halal. Harga: Mulai dari Rp 1.600 Alamat: Ruko V Point Jalan Padjajaran No. 1 dan Jalan Siliwangi No. 27 E, sukasari Nomor telepon: +62251836 4008 Jam operasional: Setiap hari jam 5.30-21.00 Website | Facebook | Instagram Berbagai jajanan kuliner khas Bogor di atas menjadi alasan lain untuk kamu singgah ke kota hujan ini. Selain lokasinya yang tidak terlalu jauh dari Jakarta, akses transportasinya pun memadai, bahkan mudah dijangkau dengan transportasi umum. Usai puas menjelajahi tempat wisatanya, mencicipi kuliner khas Bogor adalah agenda yang tidak boleh terlewatkan. Simak informasi lain tentang wisata di sekitar Bogor dalam artikel berikut ini:

Join our channel!Join HHWT’S channel

HHWT TelegramHHWT TelegramTelegramHHWT WhatsAppHHWT WhatsAppWhatsApp