Masjid menjadi tempat dimana isi ulang tabung oksigen dilakukan.
Saat semua tempat isi ulang oksigen dipenuhi antrian yang cemas, sebuah masjid menyediakan isi ulang oksigen bagi warga yang membutuhkan. Di Indonesia sendiri, sempat terjadi kelangkaan oksigen medis di sejumlah daerah. Pelaksanaan vaksin Covid-19 yang semakin gencar pun diharapkan mampu mencegah kondisi pandemi di tanah air semakin buruk.
Sulitnya mencari isi ulang oksigen di Myanmar
Tak jauh berbeda dengan Indonesia, masyarakat Myanmar pun mulai memadati tempat isi ulang oksigen demi menyelamatkan nyawa kerabat mereka yang tengah terinfeksi Covid-19. Dilansir dari sumber ini, peralatan medis semakin langka sejak kudeta militer terjadi pada 1 Februari 2021 lalu. Akibatnya, kini oksigen murni pun semakin sulit ditemukan. Seorang warga bahkan menyebutkan bahwa isi ulang oksigen kini lebih sulit ditemukan daripada uang.
Masjid bantu sediakan isi ulang oksigen di Myanmar
Dalam unggahannya, Thinzar menggarisbawahi insiatif Masjid Nwe Aye di Dawbon dalam membantu memenuhi kebutuhan oksigen warga yang membutuhkan. Hal ini pun bukan untuk pertama kalinya. Masjid yang sama pun tercatat menyumbangkan makanan gratis ke Covid Centers tahun lalu.

Bukan hanya isi ulang oksigen
Sejak September tahun lalu, Masjid Nwe Aye telah mengumpulan dana dan menyalurkan makanan gratis ke berbagai pusat karantina Covid-19, rumah sakit, hingga untuk para gelandangan di kota Yangon.

Join our channel!Join HHWT’S channel
TL;DR
Save or share this article