icon
article-hero

Hotel Tugu Malang, Sensasi Menginap di Galeri Seni di Kota Apel

avatar-name

Tiara •  Aug 24, 2020

Informasi yang tertera di bawah ini sesuai dengan kondisi saat artikel dipublikasikan. 

Tugu Hotel Malang adalah salah satu jajaran hotel berbintang di Malang yang memiliki ciri khas tersendiri. Sebagai bagian dari rangkaian hotel dari Tugu Group, hotel ini mengusung konsep The Art, Soul, and Romance of Old Java.

Tugu Hotel Malang Berada di jantung kota apel, tepat di depan Alun-alun Tugu Malang. Lebih dari sekedar hotel, tempat ini seperti museum dimana kamu bisa menyaksikan kekayaan sejarah Jawa dari generasi ke generasi. Sesuai slogannya, kamu akan dimanjakan dengan keindahan hotel yang artistik dengan berbagai perpaduan budaya.

Kredit: Hotel Tugu Malang

Ada 8 tipe kamar yang bisa dipilih di Tugu Hotel Malang, yakni Apsara Residence, Raden Saleh Suite, Babah Suite, Zambrud Suite, Devata Suite, Honey Moonlight Suite, Executive Suite, dan Superior Deluxe Room. Setiap kamar pun memiliki desain dan tema berbeda yang terinspirasi dari kebudayaan tradisional Indonesia dan peranakan China. Meski perabotannya merupakan barang antik, tidak ada kesan seram atau angker yang timbul. Sebaliknya, setiap kamar begitu artistik layaknya sebuah galeri seni.

Ada beberapa ruangan di hotel ini yang memamerkan koleksi karya seni dan barang antik, di antaranya Ruang Raja, Bangsal Merah, Ruang Baba, dan Tirta Gangga. Koleksi ini merupakan milik pendiri Tugu Group Anhar Sejadibrata yang juga merupakan kerabat dekat Oey Tion Ham, pengusaha gula terbesar dari Semarang. Bukan hanya di ruang galeri, setiap sudut hotel pun tidak luput dari unsur artistik, bahkan hingga di  lorongnya.

Selain itu, Tugu Hotel Malang pun menyimpan sejumlah koleksi lukisan antik. Salah satu yang paling populer dan sempat dipajang di hotel ini adalah potret Oey Hui Lan, putri sang Raja Gula. Potret ini sempat menjadi pemandangan di salah satu ruangan di Tugu Hotel Malang. Jauh dari kesan seram, Oey Hui Lan adalah seorang sosialita yang didaulat sebagai wanita dengan selera fashion terbaik di era 1920-1940an oleh majalah Vogue.

Kredit: Hotel Tugu Malang

Kalau kamu tidak ingin menginap di Tugu Hotel Malang, kamu pun tetap bisa merasakan atmosfir artistik di restorannya. Singgahlah sejenak di Melati Restaurant yang menyajikan suasana Malang tempo dulu dan buka 24 jam. Untuk momen spesial, kamu bisa bersantap di SaigonSan Restaurant & Rooftop Terrace yang romantis dengan dekorasi ala Indochina yang meriah. Atau mampir saja ke Tugu Tea House dan  Roti Tugu Bakery untuk sekedar minum teh dan ngemil cantik. Semua restoran ini bisa kamu akses tanpa harus menginap di hotel.

Selain itu, Tugu hotel Malang juga menyediakan sejumlah fasilitas lain bagi para tamu. Kolam renang, spa, hingga berbagai tur dan aktivitas pun bisa kamu lakukan di sini. Hotel ini bahkan menyediakan paket tur melihat sunrise di Gunung Bromo. Tugu Hotel Malang bisa jadi pilihan untuk kamu yang ingin menikmati liburan di Malang dengan cara yang berbeda. Dengan segala fasilitasnya, kamu tidak perlu keluar hotel untuk beraktivitas dan mencari hiburan.

Hotel Tugu Malang

Harga: Mulai dari Rp 1.074.479 di Traveloka (harga untuk tanggal 12-13 September 2020)

Alamat: Jalan Tugu No.2 Kiduldalem, Klojen, Malang

Nomor telepon: +62341 363 891 dan +62813 3491 9097

Website | Facebook | Instagram

Simak juga rekomendasi wisata di Malang lainnya dalam artikel berikut ini: