icon
article-hero

8 Hotel Bersertifikat CHSE (Dari Rp 400 Ribuan!) Buat Staycation di Jakarta

avatar-name

Tiara •  Jul 23, 2021

Hotel yang menerapkan CHSE dinilai lebih aman.

Setelah PPKM dilonggarkan, hotel staycation Jakarta bakal dipenuhi tamu-tamu yang sudah kangen liburan. Salah satu cara agar staycation kamu lebih aman adalah memilih hotel yang telah terjamin protokol kesehatannya.

Tidak semuanya mahal kok, berikut ini adalah beberapa hotel pilihan tim HHWT mulai dari harga Rp 400 ribuan saja.

Catatan: Harga yang tertera sesuai dengan hasil pencarian tim HHWT saat artikel dipublikasikan.

Simpan juga rekomendasi hotel lainnya untuk rencana staycation kamu:

All Seasons Jakarta

hotel all seasons jakarta

Kredit: @sopan_prayitno

Hanya dengan Rp 435.000 per malam, kamu sudah bisa menikmati staycation dengan pemandangan jantung ibukota. Lokasi hotel ini berada tepat di depan stasiun MRT Dukuh Atas yang strategis.

Selain aksesnya mudah, kamu pun bisa menikmati aneka delivery makanan di Jakarta yang biasanya tidak terjangkau dari rumah.

Ada banyak hotel staycation Jakarta dekat landmark ibukota yang bisa kamu coba!

Double Tree by Hilton

double tree by hilton jakarta

Kredit: @rusty_frog

Double Tree Jakarta terkenal akan kolam renangnya yang spektakuler. Bukan hanya luas, suasananya pun begitu asri laksana resort di Bali. Siapa sangka, ternyata nuansa tropis ini ada di kawasan Cikini, Jakarta Pusat.

Jika biasanya harga menginap semalam di hotel staycation Jakarta ini dibanderol satu juta lebih, kini kamu bisa menginap dengan harga Rp 800 ribuan saja.

Yello Harmoni Hotel

yello harmoni

Kredit: @yelloharmoni

Inilah hotel staycation di Jakarta yang cocok untuk kamu yang suka foto-foto. Yello Harmoni dirancang dengan interior bernuansa kuning yang Instagramable. Dari lobi hingga kamarnya estetik, cocok sebagai spot untuk OOTD.

Kabar baiknya, kamu hanya butuh merogoh kocek sekitar Rp 500 ribuan untuk menginap di sini. Jangan lupa siapkan kamera ya!

Aston Pluit

aston pluit infinity pool

Kredit: Aston Pluit Hotel & Residence

Hotel staycation Jakarta satu ini akan memanjakan kamu dengan pemandangan senja yang indah dari infinity pool yang ada di lantai enam.

Setelah sekian lama berdiam diri di rumah, pemandangan indah seperti ini adalah penghiburan yang menyegarkan mata dan pikiran.

Untuk menginap di sini, kamu hanya perlu membayar sekitar Rp 500 ribuan saat ini. Lebih hemat 40 persen daripada harga normalnya.

Lihat juga hotel dengan infinity pool di Jakarta lainnya!

Harris Suites fX Sudirman

harris fx sudirman

Kredit: @astrimegaa

Berada tepat di samping kompleks Gelora Bung Karno Senayan menjadikan hotel staycation Jakarta ini hot spot untuk menginap. Jika kamu memilih kamar di lantai tinggi, kamu bisa menikmati pemandangan sibuknya kota Jakarta.

Untuk pemandangan seindah ini, kamu hanya perlu membayar Ro 700 ribuan per malam saat ini. Hotel ini pun cocok untuk kamu yang telah lama berencana untuk lari pagi di GBK.

Hotel Kuretakeso

kuretakeso kemang

Kredit: @kuretakeso.kemang

Berlokasi di Jakan Bangka Raya, Jakarta Selatan, kamu bisa menginap dengan suasana Negeri Sakura mulai dari Rp 400 ribuan saja.

Kamarnya bernuansa hotel ala Jepang yang cerah dengan nuansa kayu. Selain itu, di sini pun tersedia onsen untuk bersantai. Anggap saja staycation di sini sebagai latihan untuk liburan ke Jepang nanti.

Hotel Mercure Jakarta Batavia

mercure jakarta batavia

Kredit: @kazhafeer

Kalau kamu ingin menginap sambil menikmati suasana Kota Tua, hotel staycation Jakarta ini adalah pilihan yang tepat. Lokasinya bisa dijangkau dengan berjalan kaki dari kawasan wisata Kota Tua.

Bukan hanya lokasinya, bangunan hotel ini pun bernuansa arsitektur kolonial. Untuk menginap di hotel ini, cukup siapkan bujet Rp 600 ribuan.

Hotel Posto Dormire

posto dormire grogol

Kredit: @markyturky

Kamu tidak salah lihat, kolam renang di hotel ini memang melayang di atas langit-langit lobinya. Tidak heran jika hotel staycation Jakarta ini sempat viral karena keunikannya.

Lokasinya berada di Grogol, Jakarta Barat dan kamu bisa menginap di hotel ini dengan bujet mulai dari Rp 400 ribuan saja!