icon
article-hero

5 Hotel Dekat Kebun Raya Bogor untuk Staycation Weekend Ini

avatar-name

Tiara •  Mar 03, 2021

Informasi yang tertera di bawah ini sesuai dengan kondisi saat artikel dipublikasikan.

Kebun Raya Bogor adalah salah satu tempat wisata di Bogor yang paling populer. Lokasinya pun strategis sehingga mudah dijangkau dari berbagai arah.

Jika kamu berencana staycation di Bogor akhir pekan ini, hotel dekat Kebun Raya bogor berikut bisa menjadi pilihan. Selain kamu bisa ke Kebun Raya Bogor dengan mudah, suasananya pun sejuk karena dekat dengan paru-paru kota.

Hotel Permata

Hotel dekat Kebun Raya Bogor ini berada tepat di luar pagarnya. Jadi, kamu bisa melihat halaman Kebun Raya Bogor dari jendela kamar. Hanya butuh sekitar sepuluh menit berjalan kaki untuk tiba di taman botani ini. Selain itu, kamarnya juga nyaman dan dilengkapi dengan kolam renang.

Harga per malam: Mulai dari Rp 359.100 di halaman ini

Alamat: Jalan Raya Pajajaran No. 35, Bogor

Nomor telepon: +62251 831 8007

Website | Facebook | Instagram

Royal Amaroossa

Pemandangan ikonik di atas bisa kamu nikmati di balkon hotel di Bogor kota ini. Hotel ini berada tepat di depan Tugu Kujang dan Lawang Salapan yang menjadi ikon kota Bogor. Di seberangnya ada mall Botani Square Bogor dan sederetan pertokoan dengan berbagai makanan dan oleh-oleh khas Bogor.

Jarak dari hotel ini menuju Kebun Raya bogor hanya sekitar 700 meter danbisa dijangkau dengan berjalan kaki.

Harga: Mulai dari Rp 480.000 di halaman ini

Alamat: Jalan Otto Iskandardinata No. 84 Baranangsiang, Bogor Timur

Nomor telepon: +62251 835 4333

Website | Facebook | Instagram

Royal Hotel Bogor

Hotel dekat Kebun Raya Bogor ini hanya berjarak sekitar 500 meter dari pintu masuk Kebun Raya Bogor. Hotel berbintang empat ini juga beberapa pilihan kamar, mulai dari Superior Room sampai The Royal Penthouse.

Kredit: Royal Hotel Bogor

Menariknya, hotel ini juga mengahadap ke Gunung Salak. Jadi, kamu bisa bersantai di kolam renang sambil menikmati udara sejuk dan pemandangan gunung yang berkabut.

Harga per malam: Mulai dari Rp 494.000 di halaman ini

Alamat: Jalan Ir. H. Juanda No. 16 Bogor

Nomor telepon: +62251 834 7123

Website | Facebook | Instagram

Grand Savero

Tidak sulit untuk menemukan hotel dekat Kebun Raya Bogor satu ini karena bangunannya yang megah begitu menonjol. Kamu bisa menikmati pemandangan hijaunya Kebun Raya Bogor langsung dari jendela kamar.

Meski jarak menuju pintu masuk Kebun Raya Bogor cukup jauh, kamu akan menikmati perjalanannya karena udaranya yang sejuk. Selain itu, hotel ini pun dikelilingi berbagai restoran dan area kuliner khas Bogor!

Harga per malam: Mulai dari Rp 488.000 di halaman ini

Alamat: Jalan Raya Pajajaran No. 27, Bogor

Nomor telepon: +62251 835 8888

Website | Facebook | Instagram

Hotel Salak The Heritage

Hotel dekat Kebun Raya Bogor ini memiliki bangunan khas bergaya kolonial. Hotel ini dibangun pada tahun 1856 dan beradaptasi dengan perkembangan zaman hingga menjadi salah satu landmark di Bogor.

Lokasinya berada tepat di depan kompleks Istana Kepresidenan Bogor. Jarak dari hotel menuju pintu masuk Kebun Raya Bogor memang agak jauh, yakni sekitar 1,4 kilometer. Namun, kamu bisa berjalan kaki sambil menyusuri pagar istana dan menyapa rusa-rusa jinak yang ada di sana.

Harga per malam: Mulai dari Rp 525.000 di halaman ini

Alamat: Jalan Ir. H. Juanda No. 8 Bogor

Nomor telepon:62251 837 3111

Website | Facebook | Instagram

Simak juga rekomendasi seru di Bogor lainnya dalam artikel berikut ini: