Informasi yang tertera di bawah ini sesuai dengan kondisi saat artikel dipublikasikan. Memasuki pekan kedua PPKM Darurat, berada di rumah dalam keadaan sehat adalah sebuah anugerah tersendiri. Rasa bosan tentu melanda, namun ada banyak cara untuk mengusirnya. Salah satu yang paling mudah adalah menonton video dari channel YouTube unik. YouTube memang punya jutaan pilihan video yang bisa kamu tonton, mulai dari yang menghibur sampai yang edukatif. Jika kamu ingin mencari sesuatu yang berbeda, coba buka YouTube dan tonton video dari channel unik berikut ini. Baca juga rekomendasi seru untuk kegiatan di rumah berikut ini:
- 5 Tips Gaya Foto ala Selebgram yang Bisa Kamu Lakukan Sendiri di Rumah
- 6 Kursus Online Gratis dan Bersertifikat untuk Meningkatkan Skill dari Rumah
- Makan Siang Apa Hari Ini? 22 Rekomendasi Delivery Makanan Saat WFH
- Resep BTS Meal McDonald's, Bikin Sendiri di Rumah!
Wanna Walk
Channel YouTube ini unik karena tidak menampilkan pembawa acara, narator, ataupun efek-efek yang spektakuler. Isinya adalah video jalan santai di tengah kota besar. Kamu bisa melihat suasana kehidupan sehari-hari di Buenos Aires, Rio de Janeiro, sampai London. Semua disajikan hanya dengan suara latar aslinya. Rasanya seperti sedang traveling!
Dad, How Do I?
Video tutorial memang bukan hal yang baru di YouTube. Uniknya, channel ini mengemasnya seolah seorang ayah mengajarkan kepada anaknya. Rob Kenney, pria di balik channel ini, tumbuh tanpa sosok ayah. Ia pun memutuskan memulai channel ini untuk mengajarkan hal-hal yang biasanya diajarkan seorang ayah seperti memakai dasi, bercukur, sampai memperbaiki pipa yang macet.
TeCho

EVNautilus
Channel YouTube ini menampilkan kehidupan bawah laut yang jarang terungkap. Dimotori oleh The Ocean Exploration Trust, channel ini mengjelajahi lautan, mencari penemuan baru di bidang geologi, biologi, sejarah maritim, arkeologi, hingga fisika dan kimia. Dengan kata lain, kamu bisa melihat berbagai kehidupan bawah laut yang ajaib! Mereka pun sering menyiarkan eksplorasinya secara langsung dari lokasi.
SPACE (Official)

Primitive Technology

Jaka Parker
Jaka Parker adalah seorang WNI yang sempat tinggal selama beberapa tahun di Korea Utara. Dalam channel YouTube-nya, ia menunjukkan kehidupan sehari-harinya saat tinggal di sana. Di sini, kamu bisa melihat hal-hal kecil yang tidak ditampilkan oleh media besar, seperti saat Jaka dan istrinya jajan street food di Pyongyang!
Join our channel!Join HHWT’S channel
Save or share this article